Sedang membuat proposal penelitian tapi macet? Karena sang dosen meminta anda untuk memikirkan ulang, mendefinisikan dengan lebih jelas lagi?
Don’t worry! Be happy! Itu adalah masalah yang sangat-sangat biasa. Bukan persoalan besar. Dunia tak akan kiamat hanya gara-gara anda punya persoalan dengan dosen anda tentang variabel dan indikator.
Kebanyakan dosen memang gemar “ngerjain” anda dan saya, agar mencari/menemukan sendiri soal-soal yang terkait dengan variabel itu. Alih-alih menuntun, malah lebih suka “menyuruh”, “menyiksa” atau apapun itu istilah anda...he..he.. Apa sih definisi operasional variabel itu? Apa pula indikator variabel? Saya akan beritahukan rahasianya.
VARIABEL
Bicara tentang variabel penelitian, kita memang harus mendefinisikan dengan jelas. Untuk membahasnya, kita berangkat dari pertanyaan"apakah variabel itu?", lalu "apakah definisi operasional", dan terakhir "apakah indikator".
1.Apakah yang dimaksud dengan variabel ?
Ini sudah dijelaskan pada tulisan saya sebelumnya, bukan? Silahkanbuka kembali link_nya
2. Apa yang dimaksud dengan “Definisi operasional variabel”?
Variabel dapat didefinisikan dengan dua cara. Ada definisi konsep dan ada definisi opersional. Yang dimaksud definisi konsep adalah definisi yang telah menjadi teori. Teori ini ada dalam setiap buku teks yang disarankan oleh para dosen (sesuai bidang ilmu masing-masing).
Misalnya, menurut pendapat X, motivasi adalah....., perilaku konsumen adalah...., perilaku organisasi adalah...., pelatihan adalah......, strategi produk adalah...., penetapan harga adalah....., promosi adalah...., distribusi adalah....kepuasan konsumen adalah.....lingkungan kerja adalah....., kepuasan kerja adalah...., produktivitas adalah...., kinerja adalah......, pelanggan adalah...., konsumen adalah..., pasar adalah...penjualan adalah.....dll
Dalam karya ilmiah berupa skripsi (S1), tesis (S2) dan desertasi (S3/program doktor), definisi konsep ini diuraikan dalam Bab Tinjauan Teori atau Tinjauan Kepustakaan. Itu semua adalah definisi konsep.
Nah sekarang, apa yang dimaksud dengan definisi operasional variabel? Definisi operasional variabel adalah pengertian variabel (yang diungkap dalam definisi konsep) tersebut, secara operasional, secara praktik, secara riil, secara nyata dalam lingkup obyek penelitian/obyek yang diteliti.
Contohnya:
Menurut Fandy Tjiptono (1997), kepuasan pelanggan mencakup perbedaan antara harapan dan kinerja atau hasil yang dirasakan. (INI DEFINISI KONSEP).
Apa yang dikemukakan oleh Fandy tersebut adalah pengertian secara umum. Padahal kan anda sedang mengadakan penelitian tentangkepuasan/ketidakpuasan pelanggan terhadap Kinerja Maju Unggul Airlines? Jadi, bagaimana?
Definisi konsep saja belum cukup bagi pembaca/penikmat tulisan ilmiah anda. Anda harus mendefinisikan variabel anda secara lebih operasional. Apakah sebenarnya yang anda maksud dengan “kepuasan pelanggan” DALAM penelitian yang sedang anda lakukan ini? Apakah sebenarnya yang anda maksud dengan “kinerja” DALAM penelitian yang sedang anda lakukan?
Nah, jawaban anda atas pertanyaan-pertanyaan itulah yang dimaksud dengan definisi operasional variabel penelitian anda. Anda harus mendefinisikan (secara lebih operasional) variabel kepuasan dan anda juga harus mendefinisikan (secara lebih operasional) variabel kinerja.
Anda dapat menuliskannya seperti ini, misalnya saja:
“Dalam penelitian ini, yang dimaksud dengan kepuasan pelanggan adalah kepuasan pelanggan Maju Unggul Airlines, yang berarti perbedaan antara harapan konsumen Maju unggul, Airlines., dengan kinerja Maju Unggul., Airlines. Secara operasional, variabel kepuasan pelanggan didefinisikan sebagai “respon pelanggan Maju Unggul Airlines, yang dinyatakan dengan rasa sangat tidak puas hingga sangat puas, terhadap kinerja Maju Unggul Airlines”.
Perhatikan!, konsumen diminta memberi respon terhadap kinerja Maju Unggul Airlines. Oleh karenanya, anda harus mendefinisikan kinerja. Anda harus ingat Maju Unggul Airlines, bergerak dalam bidang apa? Jasa penerbangan, misalnya. Maka, anda harus cari teori yang terkait dengan kinerja. Dengan kata lain, temukan dulu definisi konsepnya. Anda dapat berangkat dari sini:
Menurut Peppard dan Rowland (1995), faktor yang sering digunakan dalam mengevaluasi kepuasan adalah performance, features, reliability, conformance to specification, ......(INI ADALAH DEFINISI KONSEP).
Menurut Fandy Tjiptono (1997), dalam mengevaluasi atau menilai kinerja jasa yang bersifat intagible, umumnya menggunakan beberapa faktor antara lain reliability, assurance, tangible, emphaty, responsiveness.(INI ADALAH DEFINISI KONSEP)
Jadi bagaimana definisi operasional kinerja?
“Kinerja, dalam penelitian ini adalah kinerja Maju Unggul, Airlines, yang diukur (dilihat) dari lima faktor pelayanan, yaitu reliability, assurance, tangible, emphaty, responsiveness.” Apakah ini sudah selesai?
Ini belum selesai! Belum cukup operasional, karena pembaca masih akan bertanya-tanya apa yang anda maksud dengan reliability, assurance, tangible, emphaty, responsiveness. Selama pembaca masih meraba-raba, masih belum jelas, itu berarti definisi anda belum mencapai "definisi operasional" (masih berkutat pada definisi konsep).
Oleh karenanya, cari dan putuskan terlebih dahulu definisi konsep mana yang anda rujuk/ anda gunakan sebagai rujukan/referensi, untuk masing-masing faktor tersebut, yakni apa yang dimaksud denganreliability, assurance, tangible, emphaty, responsiveness. LALU>>>
Cobalah mendefinisikan secara operasional dengan mengikuti pola seperti ini:
- Dalam penelitian ini, yang dimaksud dengan reliability adalah terbang tepat waktu dan tiba di tujuan sesuai jadwal....,
- yang dimaksud dengan assurance adalah.... reputasi yang baik dalam hal keselamatan penumpang,
- Tangible adalah....pesawat, tempat pemesanan tiket, seragam...
- Emphaty adalah....memahami kebutuhan khusus penumpang, mengantisipasi kebutuhan pelanggan.
- Responsiveness adalah..... sistem ticketing, inflight dan penanganan bagasi yang cepat,
3. Apa yang dimaksud dengan indikator?
Definisi operasional (seperti telah dijelaskan sebelumnya), sangat erat kaitannya dengan indikator. Berbicara Indikator adalah berbicara tentang ukuran dan bagaimana mengukurnya.
Masih relevan dengan contoh di atas.
Indikator bahwa pelanggan puas terhadap kinerja Maju Unggul, Airlines ,adalah mereka (responden) memberi nilai sangat penting/ sangat setuju/sangat baik hingga sangat tidak penting/ sangat tidak setuju/sangat tidak baik/sangat tidak puas terhadap hal-hal/pernyataan berikut:
- Maju Unggul Airlines, terbang tepat waktu dan sampai di tujuan dengan tepat waktu
- Maju Unggul Airlines, memiliki pesawat yang bagus dan nyaman
- Maju Unggul Airlines, menyediakan tempat pemesanan tiket yang memadahi, bagus dan nyaman
- Seragam pramugari Maju Unggul Airlines, sedap dipandang mata
- Maju Unggul Airlines, mempunyai reputasi yang baik dalam hal keselamatan penumpang
- Maju Unggul Airlines memahami kebutuhan khusus penumpang,
- Maju Unggul Airlines mengantisipasi kebutuhan pelanggan.
- Maju Unggul Airlinesmenyediakan sistem ticketing yang bagus dan canggih,
- Maju Unggul Airlines menyediakan layanan inflight yang bagus,
- Maju Unggul Airlines menangani bagasi dengan cepat tepat dan aman.
Nah, itulah contoh ilustrasi soal variabel dan indikator. Bagaimana? Anda tidak akan dapat menentukan indikatornya sebelum anda dapat menemukan definisi konsepnya dan membuat penjelasan tentang definisi operasional variabel penelitian anda. Selamat belajar!
0 Komentar:
Post a Comment
Silahkan berkomentar disini walaupun hanya "Hay". Kami akan menghargai komentar anda. Anda berkomentar saya akan berkunjung balik